News  

Ujang Fahpulwaton, Sambut Isro Miraj dengan Keimanan

Gentanews.id – Politisi Partai Demokrat yang juga mantan Anggota DPRD Provinsi Jabar H.UJang Fahpulwaton (U.F) mengucapkan selamat memperingati Isra’ Mi’raj 1444 H kepada seluruh umat muslim, melalui unggahan dalam akun media sosialnya Sabtu 18/02/2023

Melalui unggahannya itu Bacaleg dari Dapil V Kokab Sukabumi tersebut menyebutkan Isra Mi’raj adalah sebuah peristiwa yang sangat luar biasa.

Banner nwisa

“Perjalanan Isra’ Mi’raj merupakan peristiwa yang dahsyat, di mana ketika itu, Baginda Nabi Muhammad SAW diperjalankan oleh Allah dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Palestina, yang kemudian perjalan tersebut diteruskan ke Sidratul Muntaha dengan mengendarai Makhluk Allah yang bernama Bura’ dengan hanya memakan waktu satu malam saja,” tulisnya

Dengan adanya peristiwa tersebut maka turunlah perintah dari Allah kepada Nabi untuk melaksanakan kewajiban Shalat 5 waktu bagi kaumnya yang berlaku hingga akhir masa mendatang.

Begitu banyak sekali penyangkalan dari kaum kafir dan kaum munafik atas kejadian yang dialami oleh Baginda Nabi Muhammad SAW atas peristiwa tersebut, termasuk hingga saat ini

“Banyak sekali orang yang menyangkal dan membantah dengan berbagai argumentasi dan pendapat yang berbeda-beda. Karena semua peristiwa yang dialami oleh Nabi Muhammad itu, akan sulit diterima oleh akal. Maka di sinilah pentingnya peran keimanan. Kita sebagai umat muslim dan pengikut nabi Muhammad, wajib meyakini dengan keimanan yang kuat, bahwa apa yang dialami oleh nabi itu adalah benar adanya,” pada caption Poto Haji U.F tersebut

“Selamat memperingati hari Isra Miraj untuk semua Umat Muslim, khususnya yang ada di Sukabumi. Semoga kehidupan kita, semakin diberkahi, serta bangsa Indonesia akan semakin makmur, maju dan sejahtera ke depannya.”
Tulis Haji Ujang Fahpulwaton (U.F)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *