Indeks
Daerah  

DPRD Jabar Gelar Rapat Paripurna Pidato Perdana Gubernur Dedi Mulyadi

Ketua DPRD Jawa Barat Buky Wibawa memimpin rapat paripurna mendengarkan pidato perdana Gubernur Dedi Mulyadi di Gedung DPRD Jabar.
Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Buky Wibawa Karya Guna atau Buky Wibawa, Kota Bandung, Jumat (21/2/2025).

Bandung, Gentanews.id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat menggelar rapat paripurna untuk mendengarkan pidato perdana Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Jumat (21/2/2025).

Ketua DPRD Jawa Barat Buky Wibawa Karya Guna menyatakan bahwa rapat ini merupakan tindak lanjut dari pelantikan kepala dan wakil kepala daerah serentak oleh Presiden RI pada 20 Februari 2025. Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025-2030 berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 15/P Tahun 2025.

Buky Wibawa menyampaikan apresiasi kepada Bey Triadi Machmudin atas pengabdiannya selama menjabat sebagai penjabat Gubernur Jawa Barat. Ia juga berharap Gubernur dan Wakil Gubernur yang baru dapat bersinergi dengan DPRD dalam membangun Jawa Barat.

Rapat paripurna ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Jawa Barat Buky Wibawa dan dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Iwan Suryawan, M.Q. Iswara, dan Ono Surono. Sebelumnya, dilakukan serah terima jabatan serta penandatanganan komitmen pemberantasan premanisme di Jawa Barat.

Exit mobile version