Bandung, Gentanews.id Sebagai upaya memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, pada hari selasa (30/5) DPMPTSP Kota Bandung menerima kunjungan dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bandung Tegalega.
Kunjungan yang dilaksanakan pada hari itu berhubungan dengan permintaan data dan informasi Instansi Pemerintah, lembaga, Asosiasi dan pihak lain.
Meyer Nainggolan Kasi Penjaminan Kualitas Data menyatakan bahwa pelayanan yang diberikan oleh DPMTSP begitu sangat baik, hal ini nampak karena kinerja dari pegawai hadir dengan solid.
Dalam kondisi yang serba cepat masyarakat membutuhkan pelayanan yang cepat pula dalam hal kepentingan perizinan serta kemudahan untuk berusaha.
Kunjungan diterima langsung oleh Kepala DPMPTSP Drs Ronny Ahmad Nurudin M.M. Anton Sugiana Sekdis DPMPTSP dan beberapa staf kantor tersebut.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bandung Ronny Ahmad Nurudin menyebut pelaksanaan PTSP Kota Bandung sangat mengutamakan kebutuhan kepuasan masyarakat dan pelaku usaha.
Menurutnya, perizinan berusaha telah berjalan sesuai amanat norma, standar, prosedur dan kriteria yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat.
Dengan adanya kerjasama yang baik dari pihak-pihak yang selama ini saling memiliki keterkaitan diharapkan akan lebih memaksimalkan pelayanan bagi masyarakat dan memberikan iklim baik bagi perkembangan dunia usaha. (Rapi)