News  

DPRD Jabar Dorong Bank BJB Syariah KCP Soreang Tingkatkan Kinerja Demi PAD

Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Buky Wibawa saat Kunjungan kerja bersama Pimpinan dan Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat ke Bank BJB Syariah KCP Soreang di Kabupaten Bandung. Rabu, (30/10/24).

Kabupaten Bandung – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat mendorong Bank BJB Syariah Kantor cabang pembantu (KCP) Soreang untuk terus meningkatkan kinerja demi menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Jawa Barat guna mendukung percepatan pembangunan di wilayah tersebut.

Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Buky Wibawa, menyampaikan dorongan ini saat kunjungan kerja bersama jajaran pimpinan dan anggota Komisi III DPRD Jawa Barat ke Bank BJB Syariah KCP Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (30/10/2024). Menurut Buky, peningkatan kinerja BJB Syariah Soreang kini menjadi prioritas utama mengingat persaingan di sektor perbankan yang semakin ketat.

“Dalam kunjungan ini, kami berdiskusi mengenai berbagai aspek kinerja Bank BJB Syariah, khususnya di KCP Soreang. Tujuannya agar bank syariah ini mampu berkembang lebih baik dan memberikan kontribusi maksimal bagi PAD,” ujar Buky.

Senada dengan Buky, Wakil Ketua Komisi III DPRD Jawa Barat, Heri Ukasah, menekankan bahwa Bank BJB Syariah sebagai perpanjangan tangan Pemerintah Provinsi Jawa Barat diharapkan dapat berperan penting dalam meningkatkan PAD. Heri menyatakan Komisi III akan terus berupaya mendorong agar Bank BJB Syariah dapat bersaing secara optimal dengan bank-bank lain dan mampu meningkatkan PAD.

“Kami, Komisi III, akan mendukung penuh kinerja Bank BJB Syariah agar mampu bersaing dengan perbankan lainnya dan berkontribusi lebih besar dalam pendapatan daerah. Sebagai mitra kerja, Komisi III berkomitmen untuk terus mengawal dan mendorong perkembangan Bank BJB Syariah,” jelas Heri.

Ia menambahkan bahwa meskipun Bank BJB Syariah masih menghadapi tantangan dalam bersaing dengan Bank BJB konvensional, dengan terobosan dan kerja sama strategis, bank syariah ini diyakini akan mampu memperluas eksistensinya di tengah masyarakat.

“Memang ada tantangan dalam hal persaingan dengan Bank BJB konvensional. Namun, dengan inovasi dan kerja sama yang dilakukan, kami yakin BJB Syariah akan mampu mengatasinya. Komisi III akan terus mengawal perkembangan bank ini,” tutup Heri.

Banner nwisa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *